Bulu
mata panjang dan indah merupakan idaman semua cewek. Biasanya bulu mata palsu
jadi andalan untuk tampil maksimal. Tapi ternyata kamu juga bisa lho, punya
bulu mata panjang dengan cara alami. Mau tahu caranya? Ikuti saja
langkah-langkah mudah berikut ini.
- Oleskan minyak zaitun atau minyak vitamin E pada bulu mata sebelum kamu tidur. Minyak tersebut akan merangsang pertumbuhan dan membuat bulu matamu jadi lebih tebal. Tapi jangan lupa untuk membersihkannya saat kamu bangun tidur di pagi hari,ya.
- Sambil mengoleskan minyak, kamu juga bisa menyikat bulu matamu secara perlahan. Fungsinya untuk membersihkan bulu mata dari debu dan membuatnya terlihat lebih rapi. Pastikan sikat bulu matamu selalu dalam keadaan bersih, supaya terhindar dari bakteri dan kuman penyebab iritasi.
- Kalau kamu seharian menggunakan eyeliner dan mascara, jangan malas untuk membersihkannya, ya. Soalnya, kalau dibiarkan terlalu lama, zat kimia dalam alat make up tersebut bisa merusak bulu matamu.
- Trim atau potong sedikit bulu matamu untuk merangsang pertumbuhannya. Tapi kamu harus hati-hati ya memotongnya, jangan sampai terlalu banyak.
- Selain merawat dari luar, nutrisi dalam tubuh juga ternyata penting, lho! Karena itu, kamu harus rajin mengonsumsi sayuran dan kacang-kacangan yang mengandung vitamin E dan B. Soalnya, kedua vitamin tersebut sangat baik untuk kesehatan kulit serta rambut, termasuk bulu mata
No comments:
Post a Comment